Cara Cepat Melahirkan Normal Yang Perlu Bumil Ketahui

Halo semuanya, bagaimana kabarnya? semoga tetap sehat selalu, baiklah pada kesempatan kali ini kita akan bagikan artikel masih seputar bumil atau ibu hamil, yaitu mengenai bagaimana Cara Mempercepat Proses Melahirkan Normal  ( tanpa sesar ) yang semoga menjadi bahan bacaan yang bermanfaat bagi anda yang sedang membutuhkan


http://hamilq.blogspot.com/2013/01/pantangan-makanan-ibu-hamil.html

Cara Cepat Melahirkan Normal - Saat memasuki usia kehamilan tua ataupun mendekati tanggal perkiraan lahir, perasaan deg-degan yang tidak bisa di pungkiri seringkali terbayang-bayang dalam benak bumil dan juga sang suami. Adalah suatu yang wajar, karena sebentar lagi adalah sebuah proses yang membutuhkan pengorbanan luar biasa akan terjadi, yaitu melahirkan seorang anak manusia. Rasa mulas pada saat kontraksi dan juga sakit proses persalinan berlangsung sering terbayang para ibu hamil, khususnya yang baru pertama kali hamil, Namun, pada akhirnya banyak ibu berharap, saat proses melahirkan, bisa berlangsung cepat, aman, dan juga selamat.

Cara Cepat Melahirkan Normal

Ada banyak sekali cara bisa dilakukan para ibu hamil supaya proses persalinan berlangsung dengan cepat dengan cara melahirkan, cara yang biasa dilakukan ialah melakukan stimulasi puting (nipple stimulation). Stimulasi puting ialah sebuah teknik dipercaya bisa mendorong terjadinya kontraksi awal dengan melakukan gerakan melingkar, melakukan gosokan ataupun pijatan lembut pada daerah disekitar puting. Cara ini bisa jadikan payudara terangsang dan pada saat payudara terangsang hormon oksitosin akan di lepaskan pada akhirnya menyebabkan terjadinya kontraksi. Selain itu, oksitosin dapat membantu memperlancar proses persalinan dengan cara mengontrol kontraksi terjadi dirahim ibu hamil. Manfaat yang lain dari oksitosin ialah saat bayi lahir diperlukan mengembalikan kondisi rahim kedalam bentuk semula pada saat sebelum hamil.

Namun perlu diingat, stimulasi puting hanya bisa diterapkan dikondisi persalinan normal, sebaliknya, kalau ibu mengalami kehamilan beresiko contohnya mengalami diabetes, tekanan darah tinggi, preeklampsia dan lain-lain, teknik stimulasi puting jangan dilakukan.

Dengan cara melakukan stimulasi puting hampir sama saat ibu mau menyusui bayinya, dengan melakukan pijatan diseluruh bagian gelap disekeliling puting, bukan hanya memutar putingnya aja. Posisikan telapak tangan dibagian atas aerola lalu lakukan gerakan melingkar dibarengi tekanan cukup lembut. Lakukan gerakan itu selama satu jam selama tiga kali dalam sehari. setiap payudara lakukan selama 15 menitan, lalu, ganti payudara berikutnya dengan waktu sama selama 15 menitan, lakukan berulang sampai satu jam. Stimulasi puting menunjukkan hasil lebih baik karena telah masuk waktu bersalin. Pastikan leher rahim dengan kondisi sudah melunak, lalu menipis serta siap untuk pembukaan persalinan.

Stimulasi Puting

Hal yang perlu diperhatikan melakukan stimulasi puting adalah:

1. Cara yang pertama adalah Janganlah melakukan stimulasi putting ini bersamaan terhadap ke dua payudara, tetapi lakukan bergantian.

2. Namun jika kontraksi sudah berlangsung dalam waktu 3 menit ataupun 1 menit, maka jangan lakukan stimulasi putting lagi.

3. Selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah tidak melakukan stimulasi pada puting selama kontraksi berlangsung.

Nah itulah Cara mempercepat Proses Melahirkan normal yang dapat kita sajikan dan persembahkan untuk anda semua, semoga ada manfaatnya, terimakasih sudah berkunjung dan jangan lupa share artikel ini ke yang membutuhkannya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel