Cara Cek Tanda Kehamilan

Cara Cek Tanda Kehamilan
Cara Cek Tanda Kehamilan
 Cara Cek Kehamilan

Tanda-tanda kehamilan seringkali tidak disadari oleh wanita sehingga baru diketahui ketika usia kehamilan memasuki usia 5-10 minggu.Padahal mengetahui usia kehamilan sangat membantu dalam menjaga kehamilan dan mengurangi risiko keguguran.

Bagi anda yang ingin mengetahui kehamilan dapat dengan menggunakan alat test kehamilan atau dengan pemeriksaan laboratorium. Cara cek kehamilan yang dilakukan dari tradisional hingga medis,bahkan yang dapat dilakukan sendiri di rumah atau menggunakan alat laboratorium.


Kapan anda membutuhkan alat test kehamilan? Seringkali wanita menggunakan alat test kehamilan setelah hari pertama haid terlambat.Sedangkan alat test kehamilan dapat dilakukan setelah tujuh hari melakukan hubungan suami istri.Salah satunya dengan menggunakan alat test kehamilan atau testpack yang banyak dijual di apotik.

Untuk membantu anda dalam menentukan hasil yang akurat, kami akan memberi tahu cara cek kehamilan. Inilah beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk mengetahui anda sedang hamil.

cara cek kehamilan
Cara Cek Kehamilan Menggunakan TestPack


Perlu anda ketahui bahwa test kehamilan yang dilakukan untuk mengetahui dan mendeteksi HCG sebagai hormon kehamilan.Hanya saja dalam mendeteksi hormon kehamilan sangat tergantung produksi HCG ketika dilakukan test.

Waktu yang seringkali digunakan untuk melakukan test kehamilan menggunakan testpack adalah pagi hari. Hal ini karena hormon kehamilan yang lebih lebih tinggi diproduksi pagi hari dibandingkan dengan waktu lainnya.

Sedangkan untuk menggunakaan test kehamilan dapat memperhatikan beberapa langkah berikut ini:
1.Perhatikan Saat Memegang Alat test Kehamilan

Untuk menentukan hasil yang akurat kondisi fisik dari testpack sangat penting untuk diperhatikan.Langkah pertama periksa tanggal kadaluarsa dan pastikan masih berlaku. Tanda bahwa test kehamilan masih dapat digunakan belum mengalami kerusakan pada bagian bungkus atau testpacknya.

2.Perhatikan Cara Tepat Menggunakannya

Setiap testpack yang digunakan memiliki petunjuk yang berbeda-beda.Anda dapat membacanya terlebih dahulu atau apabila bingung dapat mengecek nomor telepon bebas pulsa yang biasanya disediakan dikemasan.

Selanjutnya jaga kebersihan alat dan tubuh.Langkah pertama mencuci tangan dengan menggunakan air hangat dan juga sabun.Setelah itu lepaskan alat uji dari bungkus pelindungnya selanjutnya duduk di toilet kemudian gunakan tempat untuk menampung urin.

Setiap alat test umumnya menyediakan wadah untuk menampung urin.Urin yang terbaik digunakan pada bagian tengah ketika buang air kecil.Sedangkan untuk alat test kehamilan yang mengharuskan anda menggunakan urin pertama maka tempatkan sisi ujung penyerap di alat test pada urin dengan petunjuk hasil yang menghadap keatas kurang lebih 5-10 detik.

3.Menggunakan Pipet Untuk Menentukan Hasilnya

Ketika menggunakan pipet yang telah disediakan dan dicelupkan ke dalam wadah cangkir tersebut maka anda dapat melakukan pipet yang telah dicelupkan untuk menentukan test kehamilan ke dalam wadah selama kurang lebih 5-10 detik.

Selain itu perhatikan pula daerah kontrol alat dimana sebagain besar akan menampilkan garis ataupun simbol yang akan menunjukan test yang valid. Apabila anda kesulitan dalam menentukan hasil dimana indikator tidak muncul kemungkin alat test tidak valid ataupun tidak berfungsi dengan baik.

Untuk mengecek hasil test dapat disesuaikan dengan petunjuk penggunaannya. Umumnya hasil test akan berbeda-beda seperti garis merah muda ataupun biru,bahkan menggunakan tanda minus merah ataupun tanda plus.Bahkan dapat pula dengan perubahan warna lain pada masing-masing testpack.

Sedangkan bagi anda yang ragu dengan Sedangkan bagi anda yang mendapatkan hasil negatif akan tetapi belum memasuki haid, maka ulangi tes beberapa hari untuk dapat memastikan hasil yang akurat.Hal ini dikarenakan jumlah HCG meningkat lebih cepat ketika sedang hamil dan kemungkinan membutuhkan hasil beberapa hari kedepan.

Cara Cek Kehamilan Menggunakan Detak Jantung Janin

Untuk mengetahui detak jantung bayi didalam kandungan yang mulai berdegup antara bulan pertama atau bulan kedua.Pada umumnya degupan tidak bisa didengar dan menggunakan alat doppler sampai pada minggu ke 9-10 kehamilan. Bahkan sampai pada minggu ke 12-14.

Untuk mengetahui denyut jantung bayi biasanya digunakan fetal heart tones (FHT) memiliki detail yang sangat cepat dan juga lebih dari detak jantung orang dewasa.Bahkan kecepatan sampai pada 180 denyut permenit dan mulai menurun pada minggu ke 12 pada denyut jantung 120-160 permenit sampai persalinan.

Kelemahan dari cek kehamilan dengan menggunakan detak jantung janin yaitu perbedaan yang dapat dideteksi dengan menggunakan fetal heart tones bahkan wanita cenderung mengetahuinya setelah beberapa minggu kehamilan . Cara cek ini masih tergolong sulit dan lama dibandingkan dengan cara cek kehamilan lainnya.

Cara Cek Kehamilan Dengan Menggunakan Pemeriksaan USG

Pemeriksaan USG merupakan pemeriksaan yang paling akurat dibandingkan dengan cek kehamilan lainnya. Pemeriksaan USG pada ibu hamil dilakukan oleh dokter yang telah mengantongi sertifikasi. Melakukan USG tidak hanya mengecek kehamilan melainkan untuk mengetahui perkembangan dan pertumbuhan janin, mengetahui usia kehamilan dan juga menentukan kelahiran.

Kini USG digolongkan menjadi empat menurut hasil yang didapatkan menjadi USG 2 dimensi dalam menentukan gambar. Sedangkan untuk USG 3 dimensi dimana alat USG yang digunakan menggunakan hasil yang mirip seperti aslinya dan dapat dilihat dari keadaan janin diposisi yang berbeda.

Selanjutnya adalah USG live 3 dimensi yang dihasilkan karena gerakan live 3D, sehingga ibu dapat melihat lebih jelas dan juga membayangkan keadaan janin yang berada di dalam rahim. Terakhir adalah USG doppler yaitu pemeriksaan USG yang menggunakan aliran darah terutama dengan menggunakan tali pusat.

Bagi anda yang akan menggunakan USG live 3D yang memiliki kelebihan diantaranya adalah gerakan-gerakan janin yang dapat diketahui dalam pengamatan perilaku janin (fetal behavior) bahkan dapat disimpan di dalam gerakan dalam database komputer.

Adapun untuk kelemahan dari USG live 3D adalah biaya yang cukup mahal ketimbang pemeriksaan USG pada umumnya. Bahkan beberapa tempat pemeriksaan kandungan hanya sebagian yang menggunakan USG live 3D, baik oleh bidan atau dokter kandungan .

Dengan demikian untuk mengecek kehamilan dapat dilakukan dua tahapan yaitu dengan manual sendiri, menggunakan alat seperti testpack sedangkan untuk pemeriksaan kehamilan dengan menggunakan alat medis seperti USG dan pemeriksaan detak jantung janin dapat membantu anda mengetahui kehamilan.

Bahkan dengan mengecek kehamilan menggunakan bantuan USG dapat menentukan gerakan janin,pertumbuhan ,perkembangan dan juga menentukan usia janin.Anda juga dapat berkonsultasi dengan dokter kandungan atau bidan apabila mengalami kondisi yang anda alami di bulan-bulan pertama kehamilan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel