Proses Persalinan Normal
Selama kehamilan berlangsung dapat terjadi kontraksi ringan pada seluruh rahim, tanpa rasa sakit dan tanpa koordinasi yang disebut "Braxton Hicks. " Kontraksi ini lebih lanjut akan menjadi kekuaran untuk persalinan. Bagaimana persalinan dapat berlangsung? Banyak teori yang dikemukakan untuk menerang kan bagaimana proses persalinan dapat terjadi.
Kala I Pembukaan 0 sampai lengkap ( waktu antara 10-14 jam)
Penyulit yang mungkin terjadi : Pembukaan lengkap, ketuban pecah sebagai akhir dari kala pertama, his kuat, mengancam rahim robek/pecah, Gangguan janin dalam rahim keadaan gawat janin, Selaput janin pecah pada pembukaan kecil, Polaps (pengeluaran alat tubuh) bagian kecil, Gangguan pembukaan pintu jalan lahir.
Kala II Persalinan janin ( berlangsung 1-2 jam)
Penyulit yang mungkin terjadi : Pengawasan lebih ketat, Keadaan gawat ibu dan janin dapat terjadi setiap waktu, Gangguan kekuatan untuk persalinan janin, Gangguan putar paksi kepala, Ancaman robekan rahim.
Kala III Persalinan plasenta (ari-ari) ( berlangsung 10-15 menit)
Penyulit yang mungkin terjadi : Kontraksi otot rahim kuat, Gangguan pelepasan plasenta (retensi plasenta), Ancaman pendarahan.
Kala IV Observasi 2 jam pasca-melahirkan diruangan sendiri
Penyulit yang mungkin terjadi : Bahaya pendarahan mengancam pada 2 jam pertama, Kontraksi otot rahim dapat lemah dan menimbulkan pendarahan.